Postingan

Pihak Kepolisian Polres Kupang Kota Tambal Jalan Berlubang di Kupang Demi Meminimalisir Kecelakaan

NTT -  Walaupun bukan tugas dan kewenangan mereka, namun meminimalisir pengguna jalan mengalami kecelakaan, Satuan Lalu Lintas, Polsek Oebobo dan Satuan Sabhara Polres Kupang Kota, Nusa Tenggara Timur menambal sejumlah ruas jalan utama yang sangat beresiko. Menggunakan sebuah mobil truk molen milik Renne Beton, para polisi yang masih mengenakan pakaian dinas ini menambal jalan yang tak kunjung diperbaiki oleh dinas terkait . Padahal merupakan jalur utama di Kota Kupang. Penambalan jalan berlubang ini dilakukan di dua titik yakni, Jalan W. J. Lalamentik tepatnya di depan Kantor Jasa Raharja Cabang Kupang, dan di Jalan Frans Seda tepatnya di samping Kantor Konsul Timor Leste. Kasat Lantas Polres Kupang Kota, AKP Andri Aryansyah mengatakan, pihaknya menambal jalan berlubang di jalur yang ramai lalu lintas, dengan harapan para pengguna jalan merasa nyaman dan selamat sampai di rumah. "Kita juga ingin kurangi potensi kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) akibat kerusakan jalan raya,"

Dua Pelaku Pencurian Ditangkap Polisi di Sampit, Usai Jual Motor Curian di Media Sosial

Jakarta - Nasib sial menimpa ML dan NR. Dua pelaku pencurian sepeda motor ini ditangkap saat menjual sepeda motor hasil curian di media sosial. Sepeda motor jenis Honda Beat itu dicuri para pelaku di Jalan Jenderal Sudirman Kilometres 13 pada 6 Januari 2022 lalu. Saat itu kedua pelaku berangkat menuju PT Hamparan untuk melamar kerja. "Saat melintas di depan rumah korban ada motor honda Beat yang parkir. Lalu pelaku ML meminta NR berhenti. ML mendatangi sepeda motor itu lalu mendorong ke muara jalan,"ujar Kapolres Kotim AKBP Sarpani, Rabu (12/1). Motor curian yang tak memiliki kunci kontak itu kemudian didorong hingga ke tempat sepi. Setelah itu, keduanya menggunakan kunci T untuk menghidupkan sepeda motor itu. Akan tetapi sepeda electric motor tak bisa dihidupkan. "Waktu pakai kunci T, sepeda motor itu tidak bisa hidup. Sehingga pelaku memotong salah satu kabel lalu menyambungkannya kembali hingga akhirnya hidup,"terangnya. Setelah itu, sepeda electri

Diduga Melarikan Diri, Seorang Pengendara Mobil Dihakimi Warga di Makassar

Jakarta - Sebuah video menunjukkan sebuah pengendara mobil Nissan March berwarna putih dengan nomor polisi DD 1702 SV dihakimi warga di Jalan Batua Raya Makassar viral di media sosial (medsos). Diduga pengendara mobil dihakimi warga karena melarikan diri usai menabrak warga. Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Besar Makassar, Ajun Komisaris Kun Sudarwati membenarkan terkait adanya pengendara mobil dihakimi warga. Ia menyebut pengendara mobil masih di bawah umur. "Pengendara mobil dalam video itu berinisial R (15 ),"ujarnya melalui pesan WhatsApp, Jumat (24/12). Kun menyebut R diduga pelaku tabrak lari terhadap pejalan kaki dan pengendara motor. Ia menyebut ada tiga tempat kejadian perkara (TKP), yakni di Jalan Cendrawasih, Saripah dan Batua Raya. "TKP pertama di Jalan Cendrawasih, dia menabrak mobil dan pejalan kaki. Di TKP kedua Jalan Saripah dan dia menabrak pengendara motor. Dan terakhir di Jalan Batua Raya dia menabrak tiang list

Pemprov DKI Sediakan Layanan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di 89 Sekolah

Jakarta - Pemprov DKI Jakarta menyediakan layanan vaksinasi anak usia 6-11 tahun di 89 Sekolah di Jakarta. Sebagai awalan, siswa di sekolah itu dulu yang anak menjalani vaksinasi. Vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini ditargetkan kepada 1.173.972 target vaksinasi anak, dilansir dari data @dkijakarta di hari pertama, Selasa (14/12), sudah mencapai 0,8% untuk dosis pertama. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti, dalam acara Begin Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di SDN 03 Cempaka Putih Timur, Selasa (14/12) mengatakan bahwa vaksinasi ini menggunakan jenis vaksin COVID-19 Sinovac. Secara teknis, pemberian vaksin ini tidak berbeda dengan pemberian vaksin remaja 12-17 tahun. Vaksin diberikan sebanyak dua kali dengan jarak pemberian dari vaksin 1 minimal 28 hari dengan dosis 0,5 ml dan telah melalui proses skrining kesehatan sebelum dilakukan penyuntikan. Berikut daftar sekolah yang menjadi sentra vaksinasi corona anak 6-11 tahun di Jakarta, berdasarkan data dari Dina

Seorang Pengemudi Ojol Selamat Usai Tertabrak Kereta di Lampung

Jakarta - Pengemudi motor ojek online tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Kelurahan Jagabaya II, Kecamatan Way Halim, Kota Bandar Lampung, Kamis (9/12/2021). Berdasarkan keterangan saksi mata, Tomo mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 8 pagi. Warga sekitar sempat memperingatkan pengemudi ojek online tersebut, namun ia terus menjalankan motornya hingga akhirnya tertabrak kereta babaranjang dari arah Palembang. "Sudah diteriakin sama warga, dia tetap nerobos aja. Kurang lebih 20 meter dia terseret, motornya sampai nyangkut di kepala kereta itu keseret sampai Stasiun Tanjung Karang,"kata Tomo saat diwawancarai awak media. Akibat peristiwa tersebut, pengemudi ojek online yang diketahui bernama Ridwan Firmansyah (42) mengalami luka parah di bagian kaki kanannya. Beruntung nyawa pria tersebut masih selamat. "Luka parah di bagian kaki kanannya, patah kaki kemudian telapak kakinya ancur. Sempat sadar ngucap 'allahu akbar&#

3 Rumah Alami Kebakaran Diduga Dari Tabung Gas Yang Meledak di Perumahan Jaya Permai, Lampung

Jakarta - Tiga rumah di Perumahan Jaya Permai, Kota Bandar Lampung terbakar diduga akibat tabung gas dari dalam salah satu rumah meledak, Jumat (3/12/2021). Warga sekitar, Reynaldo Casenda mengatakan, peristiwa kebakaran yang menghanguskan sebanyak 3 rumah tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Ia juga mengatakan penyebab kebakaran diduga berasal dari kompor gas yang meledak. "Kebakaran di Perumahan Jaya Permai 3 rumah hangus, kejadian pagi ini sekitar jam 8 pagi tadi. Penyebabnya karena kompor gas meledak,"kata Reynaldo saat dihubungi wartawan. Saksi lainnya mengatakan sebanyak 3 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dikerahkan menuju lokasi. Warga sekitar juga sempat bergotong royong membantu memadamkan api. "Ada 3 unit Damkar, warga juga gotong royong membantu memadamkan api,"ungkapnya. Hingga berita ini diterbitkan belum diketahui pasti jumlah kerugian yang diakibatkan dari peristiwa itu. Namun yang pasti tidak ada korban jiwa akibat kebakaran y

Tiga Jenazah Korban Longsor di Bali di Pindahkan ke Rumah Sakit Sanglah Denpasar

Jakarta - Tiga jenasah korban jiwa akibat tanah longsor yang terjadi di Banjar Begawan, Desa Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali dipindahkan ke Rumah Sakit Sanglah Denpasar. Pemindahan jenasah ini dilakukan setelah tim gabungan berhasil menemukan korban terakhir pada Jumat (26/11/2011) siang. Peristiwa longsor sendiri terjadi pada Kamis (25/11/2021). Pada hari pertama petugas berhasil mengevakuasi dua korban, yakni Julius Sanjaya dan Nurhayati. Sedangkan jenasah Marsel Sanjaya baru ditemukan hari kedua pencarian. Dua jenasah yang ditemukan pertama disemayamkan di rumah Sakit Payangan. Hingga pada Jumat siang seluruhnya dipindahkan ke Rumah Sakit Sanglah atas permintaan keluarga. "Sesuai permintaan keluarga jenasah dipindahkan ke Sanglah untuk urusan lebih lanjut,"kata Kapolsek Payangan Kompol I Wayan Patra. Setelah mengevakusi dan memindahkan jenasah ke Rumah Sakit Sanglah pihaknya akan fokus mengevaluasi kondisi yang ada di sekitar lokasi kejadian.